Langkah Pertama MahaDasha Menapakkan Jejak di Bisnis Ritel dan Hospitality

Seiring dengan perannya sebagai Holding Company yang kini telah menginjak tahun ketiga   dalam mengelola dan memastikan kesuksesan 6 unit usahanya, yang mayoritas bergerak di segmen korporasi, kini MahaDasha mulai menapakkan jejaknya di bisnis ritel dan perhotelan & mal. Langkah ini diambil dengan tujuan agar MahaDasha benar-benar menjalankan peran yang sejak awal diembannya, yakni sebagai penyeimbang portofolio bisnis Grup Tiara MargaTrakindo, yang notabene fokus di industrialat berat, pertambangan, dan energi.

MahaDasha sebagai sebuah grup perusahaan, memiliki tujuan yang tidak sekedar mencari keuntungan bisnis semata. Lebih dari itu, MahaDasha ingin membantu kehidupan masyarakat ke arah yang lebih baik,serta menyemarakkan iklim bisnis di Indonesia melalui investasiyang dijalankan dengan menekankan pada kualitas, memiliki kekhasan yang membuatnya berbeda dari pesaing, serta dijalankan dengan cara yang baik dan penuh kehati-hatian.

Untukitu, sejak awal 2013 lalu, MahaDasha secara resmi mulai memasuki dunia ritel-konsumen dan perhotelan dengan mendirikan dua Strategic Business Unit (SBU) baru yakni PT Mega Mahadana Hadiya dan PT Halla Mohana. Dengan demikian, MahaDasha kini tumbuh berkembang menjadi sebuah grup perusahaan yang layak diperhitungkan di dunia bisnis Indonesia.

 

PT Mega Mahadana Hadiya

carls15 Juli 2013 merupakan hari yang istimewabagi Grup MahaDasha, karena pada hari tersebut secara resmi MahaDasha memiliki hak ekslusif untuk mengoperasikan Carl’s Jr., burger premium asal Amerika yang sudah dikenal di dunia sejak 1941. Hal ini sekaligus menandai dimulainya sejarah MahaDasha di dunia ritel.

Bergabungnya Carl’s Jr.dalam keluarga besar MahaDasha ditandai dengan diselenggarakannya acara Welcoming Breakfastbagi para karyawan dan outlet crew, yang diadakan digerai Carl’s Jr. La Piazza.  Acara Welcoming Breakfast berlangsung hangat dan meriah, diselingi dengan lomba yel-yel antar gerai yang dimenangkan oleh rekan-rekan kita dari gerai Carl’s Jr. Summarecon Mal Serpong.  Dalam kesempatan tersebut, hadir jajaran direksi PT Mahadana Dasha Utama untuk menyambut keluarga baru dalam Grup MahaDasha tersebut. Dengan kehadiran 100 karyawan dari 5 gerai yang saat ini beroperasi, keluarga besar Grup MahaDasha semakin bertambah besar.

Carl’s Jr. Burger beroperasi di bawah bendera PT Generasi Mutiara Bangsa (GMB) yang merupakan anak perusahaan dari Mahadya. Saat ini Carl’s Jr.Burger dapat ditemui di Central Park, Grand Indonesia, Emporium Pluit, La Piazza Kelapa Gading, dan Summarecon Mal Serpong. Dalam kurun waktu lima tahun ke depan, GMB berambisi untuk membuka tidak kurang dari 35 gerai lokasi-lokasi strategis di seluruh Indonesia.

Carl’s Jr.Burger menawarkan konsep resto burger made to order, artinya burger yang pelanggan inginkan baru disiapkan ketika pelanggan memesan, sehingga kesegarannya lebih terjaga. Walaupun demikian, pelanggan tidak perlu menunggu lama untuk menikmati burger pesanannya, karena hanya dibutuhkan waktu 5 menit untuk menyiapkannya.Selain itu, daging burger yang ditawarkan oleh Carl’s Jr. diolah dengan metode charbroiled untuk mempertahankan kandungan air sehingga lebih lezat. Ingin menikmati burger dari Grup kita ini? Penawaran istimewa menanti seluruh karyawan Grup TMT. Dapatkan diskon 20% hanya dengan menunjukkan ID Card (syarat dan ketentuan berlaku).

Mahadya sendiri merupakan salah satu SBUdi bawah pengelolaan MahaDasha yang berdiri pada akhir 2012, yang fokus pada portofolio usaha di bisnis ritel, baik F&B maupun FMCG (Fast-Moving Consumer Goods). Selain Carl’s Jr.,  Mahadya saat ini sedang menjajaki kerjasama dengan franchisee F&B ternama dunia lainnya  untuk dibawa ke Indonesia.

 

Rencananya, selain bisnis F&B, dalam waktu dekat Mahadya juga akan meluncurkan jaringan supermarket baru yang akan meramaikan dunia FMCG. Mengingat pasar konsumsi ritel yang terus bertumbuh di Indonesia, dalam rancangan bisnisnya, Mahadya berencana membuka 27 supermarket dalam waktu 5 tahun ke depan dan diharapkan 4 supermarket sudah beroperasipada tahun 2014 .

Mahadya saat  ini berkantor di Grha Intirub Lantai 1 dan 3,Cililitan, Jakarta Timur. Di kantor inilah semua kesibukan dan aktivitas dalam proses membangun bisnis ritel dilakukan oleh tim Mahadya.

 

PT Halla Mohana

TangramSelain bisnis ritel konsumen, MahaDasha melalui anak perusahaan yang lain, PT Halla Mohana, hadir dengan proyek hotel perdananya di Pekanbaru. Menggandeng mitrapemegang lisensi jaringan hotel Tangram, jaringan hotel bisnis asal Switzerland yang telah beroperasi di China dan Iraq, Halla Mohana berencana untuk mulai mengoperasikan hotel tersebut di kuartal pertama tahun 2015. Selain hotel, Halla Mohana juga akan mendirikan sebuah lifestyle mallyang menempati lokasi yang berdampingan dengan Hotel Tangram.

Hotel Tangram Pekanbaru sendiri merupakan hotel bintang 4 berlantai 15. Hotel Tangram didirikan dengan visi menjadi city landmark atau ikon kebanggaan kota Pekanbaru.

Selain itu, Hotel Tangram didesain dengan konsep berdampingan dengan mal F&B yang semakin menjadi nilai tambah bagi pengunjung hotel ini. Denganpositioning sebagai hotel bisnis, Hotel Tangram akan dilengkapi dengan function hallyang dapat digunakan untuk penyelenggaran pameran, konferensi, dan acara-acara bisnis lainnya.

Di tengah persaingan hotel yang cukup ketat di Pekanbaru, Hotel Tangram optimis dapat menjadi pilihan utama bagi pebisnis, mengingat Hotel Tangram memiliki nilai tambah dan kekhasan yang menjadikannya berbeda dibandingkan pesaingnya. Dilengkapi dengan fasilitas kolam renang, private pool, sky dining, meeting room, dan lifestyle mall,akan menambah kelengkapan fasilitas  hotel ini.

Saat ini,persiapan sedang dimatangkan, sehingga rencana ground breaking ceremony dapat dilaksanakan tepat sesuai rencana, yakni pada akhir 2013. Mari kita dukung kelancaran proses persiapan, agar jaringan bisnis Grup MahaDasha dapat semakin menancapkan jejaknya di dunia ritel dan perhotelan.(VH& Mel)