Serunya Kelas Home Brewing Bersama Caribou Coffee Dan Kompas.Com

12 Feb 2018


Di tanggal 10 Februari yang lalu, Caribou Coffee berkolaborasi dengan Kompas.com mengadakan kelas Home Brewing gratis untuk para pecinta kopi. Tujuannya untuk mengenalkan fitur manual brew di Caribou Coffee, sekaligus untuk meningkatkan brand awareness ke jaringan pembaca Kompas.com.

 

Pelatihan dipimpin oleh Vanda Lestari, Coffee Expert Caribou Coffee Indonesia. Ada 2 teknik yang dibawakan, yaitu Pour Over V60 dan French Press, yang memang cukup mudah untuk dilakukan di rumah oleh siapa saja. Peminat acara ini ternyata cukup besar. Terhitung ada hampir 200 peminat yang mendaftar. Caribou Coffee dan Kompas.com kemudian memilih 20 peserta yang antusiasme kopinya tinggi untuk mengikuti kelas gratis ini.

Dalam kelas ini, para peserta berkesempatan untuk mencoba sendiri membuat kopi dengan teknik Pour Over dan French Press dengan dipandu oleh Vanda. Para peserta sangat antusias dan mengajukan banyak pertanyaan seputar kopi yang membuat suasana pelatihan menjadi seru dan bersemangat. Salah seorang peserta, Joseph mengatakan “Acaranya oke banget. Karena bisa mengedukasi orang tentang cara bagaimana minum kopi. Bahwa kopi itu ngga selalu kental, ngga selalu pahit, tapi bisa ada aroma dan taste-nya. Acaranya keren banget.” Hal serupa juga disampaikan oleh peserta lainnya yang mendapat pelajaran baru tentang kopi.

Kelas ini adalah yang pertama dari rangkaian kelas yang akan diadakan bersama antara Caribou Coffee dan Kompas.com. Jika Anda adalah pecinta kopi dan ingin tahu lebih banyak tentang kopi, ikuti terus Instagram @CaribouCoffeeID dan nantikan sesi lanjutannya. Siapa tahu Anda yang terpilih. (Erin)

Artikel Lainnya

24Des
80 Gerai Dalam Satu Dekade Perjalanan Wingstop Indonesia

Tahun 2024 menandai satu dekade perjalanan Wingstop Indonesia, yang pertama kali membuka gerai di Kota Kasablanka pada ...

Baca Selengkapnya
12Nov
IVECO dan Chakra Jawara Umumkan Komitmen Berkelanjutan di Customer Golf Gathering ParT-Way

Dalam acara Customer Golf Gathering bertajuk “ParT-Way” yang berlangsung di Klub Bogor Raya, IVECO bersama C...

Baca Selengkapnya
10Nov
Partisipasi Grup MahaDasha di Ajang OPEXCON Award 2024

OPEXCON Conference & Award merupakan ajang kompetisi proyek inovasi dan improvement paling bergengsi ...

Baca Selengkapnya